Jumat, 11 Januari 2019

Tips Menjaga Kadar Gula Selama Masa Kehamilan

Kadar Gula Meningkat saat masa kehamilan menjadi hal biasa dan tidak bisa di pisahkan, karena pada umumnya wanita yang sedang hamil akan memiliki kadar gula yang lebih tinggi di bandingkan pada masa sebelum kehamilan. Namun Kadar gula dalam darah sebenarnya bisa di kendalikan untuk meminimalisir bayi lahir dalam keadaan cacat. lantas bagaimana tips yang harus di lakukan ibu pada masal kehamilan untuk mengendalikan kadar gula dalam darah? Yuk langsung saja kita simak ulasan nya berikut ini :

Kehamilan merupakan pengalaman indah dan berharga yang tidak akan mungkin di lupakan setiap wanita, Pada masa kehamilan tidak setiap wanita akan merasakan bahagia. namun ada juga wanita yang akan merasakan khawatir dengan kehadiran si bayi karena kondisi tubuh ibu memiliki kadar gula tinggi dalam darah. Seperti yang kita ketahui, jika menjalani masa kehamilan dengan kadar gula yang tinggi maka akan meningkatkan resiko buruknya kesehatan pada ibu dan cabang bayi di dalam kandungan. Maka berikut langkah langkah yang bisa di lakukan wanita sebelum dan selama masa kehamilan untuk mencegah buruknya masalah lebih serius akibat diabetes :

  • Rencana kehamilanKonsultasikan terlebih dahulu kesehatan kamu dengan dokter untuk melihat pengaruh diabetes pada tubuh kamu. Jika kamu memiliki berat badan berlebih yang dapat beresiko, maka dokter akan menyarankan untuk kamu menurunkan terlebih dahulu berat badan kamu sebelum masa kehamilan. Program penurunan berat badan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mengontrol kadar gula dalam darah
  • memeriksakan kesehatan dengan rutin selama masa kehamilan
    Wanita hamil memiliki keterkaitan dengan diabetes yang memang menakutkan, tapi kamu bisa mencegah komplikasi yang mungkin terjadi pada ibu hamil selama masa kehamilan dengan cara rutin memeriksakan kesehatan ke dokter selama masa kehamilan dan sesudah masa kehamilan. Dengan rutinnya kamu melakukan pemeriksaan, kesehatan kamu dan bayi akan terus di pantau sehingga jika ada hal yang dapat membahayakan kamu dan janin maka akan segera di tangani
  • Perbanyak konsumsi makanan sehat
    Tidak hanya masa kehamilan, sebelum dan sesudah masa kehamilan konsumsi makanan sehat sangat di anjurkan untuk menjaga kesehatan tubuh kamu. Mengkonsumsi makanan yang sehat selama masa kehamilan bagi kamu penderita diabetes sangat membantu untuk mengontrol kadar gula darah, makanan sehat yang baik untuk ibu hamil seperti kacang-kacangan, makanan dan minuman berbahan dasar susu, ubi, ikan salmon, telur, brokoli dan sayuran hijau serta daging dengan di barengi konsumsi air putih yang banyak
  • Olahraga secara teratur
    siapa bilang ibu hamil tidak bisa berolah raga? kini banyak jenis olahraga yang bisa di lakukan ibu hamil justru baik untuk kesehatan terutama bagi ibu hamil yang menderita diabetes untuk mengontrol kadar gula dalam darah. Untuk mengontrol kadar gula, menjaga kesehatan tubuh dan kandungan ibu hamil di sarankan untuk melakukan kegiatan fisik 30 menit dalam sehari selama 5 hari dalam seminggu dengan gerak ringan seperti berenang atau yoga.

Nah itulah tips yang dapat dilakukan oleh kamu ketika masa kehamilan. Tipa yang telah kita bahas tadi jika dilakukan dengan rutin maka akan mengontrol kadar gula darah dan meminimalisir anak lahir cacat.

Semoga apa yang kami sampaikan dapat bermanfaat untuk anda, terima kasih. 

Tips Menjaga Kadar Gula Selama Masa Kehamilan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: nuri fizriani

0 komentar:

Posting Komentar